Kamis, 10 Oktober 2019

Kewirausahaan

RAFSANJANI
4SA07
Kewirausahaan 










Kewirausahaan



BAB 1


PENDAHULUAN


A. Latar Belakang 

          Kewirausahaan adalah suatu sikap mental seseorang yang memiliki kreativitas, aktif, bercipta daya untuk membuat sesuatu yang unik dan baru dan dapat bermanfaat bagi banyak orang. Kewirausahaan memiliki proses yang dinamis untuk menciptakan sesuatu yang disertai tenggang waktu, modal, sumber daya dan juga risiko.

          Kewirausahaan diawali dengan seseorang atau sekelompok orang untuk memulai sebuah usaha. Dengan adanya niat dan tekat, sebuah usaha akan terbentuk. Seorang wirausahawan harus memiliki tekad yang kuat, mental baja dan juga harus memiliki tingkat kreativitas yang tinggi. Tingkat kreativitas digunakan untuk seorang wirausahawan agar mampu selalu berinvoasi untuk mengembangkan usahanya, agar mampu bersaing atau bahkan menjadi pilihan nomor satu bagi konsumen.

          Kewirausahaan atau entrepreneurship adalah usaha kreatif yang dibangun berdasarkan inovasi untuk menghasilkan sesuatu yang baru, memiliki nilai tambah, memberi manfaat, menciptakan lapangan kerja dan hasilnya berguna bagi orang lain.




B. Rumusan Masalah
  1.  Apa pengertian Kewirausahaan?
  2. Apa sikap dan kepribadian Kewirausahaan?
  3. Apa ciri ciri umum dan karakteristik kewirausahaan?
C. Tujuan Masalah
     
    Untuk mengetahui dampak baik kewirausahaan di sebuah negara.

D, Kegunaan Penelitian

    1. Agar informasi tentang kewirausahaan bisa tersampaikan kepada orang banyak.
    2. Agar berkurangnya rakyat miskin, pengangguran. Dan juga meningkatkan kreativitas masyrakat.



BAB 2


TEORI



          Menurut J.B Say wirausaha adalah pengusaha yang mampu mengelola sumber-sumber daya yang dimiliki secara ekonomis (efekif dan efisien) dan tingkat produktivitas yang rendah menjadi lebih tinggi.

          Pengertian Wirausaha menurut Zimmerer adalah suatu proses penerapan kreativitas dan keinovasian dalam memecahkan persoalan dan menemukan peluang untuk memperbaiki kehidupan usaha.



BAB 3


ANALISIS


          A.  Pengertian Kewirausahaan
          
          Kewirausahaan adalah kemampuan untuk mengembangkan ide dan cara baru dalam menghadapi atau memecahkan permasalahan serta kemampuan untuk mendeteksi dan menemukan sebuah peluang yang kemudian dapat diterapkannya hal-hal tersebut untuk menuju kesuksesannya.


          B.  Sikap dan kepribadian kewirausahaan

          Sikap kewirausahaan
  • Mampu berpikir dan bertindak kreatif dan inovatif
  • Mampu bekerja tekun, teliti dan produktif
  • Mampu berkarya berlandaskan etika bisnis yang sehat
  • Mampu berkarya dengan semangat kemandirian
  • Mampu memecahkan masalah dan mengambil keputusan secara sisitematis  dan berani mengambil resiko
           Kepribadian kewirausahaan

  • Mereka memiliki kepercayaan diri untuk bekerja secara mandiri, bekerja keras dan memahami bahwa pengambilan risiko adalah bagian dari persamaan untuk sukses
  • Mereka memiliki kemampuan organisasi, dapat menetapkan tujuan, berorientasi pada hasil, dan bertanggung jawab atas hasil usaha mereka - baik atau buruk
  • Mereka menikmati tantangan dan menemukan kepuasan pribadi dalam melihat ide-ide mereka sampai selesai
  • Mereka kreatif dan mencari jalan keluar untuk kreativitas mereka dalam kewirausahaan

          C. ciri ciri umum dan karakteristik kewirausahaan
          
  • Commitment and determination, yaitu memiliki komitmen dan tekad yang bulat untuk mencurahkan semua perhatian terhadap usaha.
  • Desire for responsibility, yaitu memiliki rasa tanggungjawab dalam mengendalikan sumber daya yang digunakan dan keberhasilan berwirausaha, oleh karena itu wirausaha akan mawas diri secara internal.
  • Opportunity obsession, yaitu berambisi untuk selalu mencari peluang.
  • Tolerance for risk, ambiguity, and uncertainity, yaitu tahan terhadap resiko dan ketidak pastian.
  • Self confidence, yaitu percaya diri.
  • Creativity and flexibility, yaitu berdaya cipta dan luwes.
  • Desire for immediatr feedbeck, yaitu selalu memerlukan umpan balik dengan segera.
  • High level o energy, yaitu memilki tingkat energi yang tinggi.
  • Motivation to excel, yaitu memiliki dorongan untuk selalu unggul.
  • Orientation to the future, yaitu berorientasi pada masa depan.
  • Willingness to learn form failure, yaitu selalu belajar dari kegagalan.
  • Leadership ability, yaitu kemampuan dalam kemampuan.